Galdbach Kalahkan Bayer Munchen 3-1, Kekalahan Perdana

Galdbach Kalahkan Bayer Munchen 3-1, Kekalahan Perdana

Berita olahraga dan Prediksi sepakbola terkini seputar kejadian dan info terhangat dari lapangan hijau, serta berbagai persiapan tim, gosip, infotaiment, jadwal bola, prediksi skor, Liga Champions, Indonesia, Spanyol, Inggris, Italia, dan juga berita terkini MotoGP. Informasi berita tentang: Galdbach Kalahkan Bayer Munchen 3-1, hasil negatif Perdana

Berita Bola-Hasil Liga Jerman tadi malam antara Gladbach vs Bayern Munchen yang berakhir dengan skor 3-1 menjadi hasil negatif perdana Die Roten di Bundesliga. Setelah 14 spieltag tidak terkalahkan, pasukan Pep Guardiola dijatuhkan ke bumi di Stadion im BORUSSIA-PARK, Mönchengladbach pada Sabtu (5/12/2015). Adalah Oscar Wendt, Lars Stindl dan Fabian Johnson yang menjadi penentu skor Bayern vs Moenchengladbach.

Rekor Bayern Munchen yang meraih 40 poin dalam 14 laga awal, dibuat tidak berbekas oleh Borussia Moenchengladbach. Memang Die Roten masih sangat kokoh di puncak klasemen Liga Jerman. Namun, hasil negatif ini menjadi tanda bahwa Bayern bukannya tidak tersentuh. Apalagi Gladbach sempat unggul tiga gol lebih dahulu sebelum Franck Ribery yang baru saja pulih dari cedera memperkecil skor sembilan menit jelang bubaran.

Sepanjang babak pertama, Bayern Munchen dibuat frustrasi oleh pertahanan rapi tuan rumah. Selain itu kiper Yann Sommer tampil sekokoh baja. Ia membendung kesempatan demi kesempatan Bayern, termasuk di menit 26. Ketika itu sang penjaga gawang membendung tembakan Arturo Vidal dan Robert Lewandowski sekaligus, sementara percobaan ketiga dari Kingsley Coman membentur tiang.

Bayern dipaksa gigit jari pada menit 54. Kerjasama trio Oscar Wendt-Fabian Johnson-Raffael berakhir dengan umpan itu yang diselesaikan Wendt dengan tembakan ke sudut jauh. Manuel Neuer tak bisa menahannya. Ini awal dari petaka karena 12 menit kemudian, Neuer harus memungut bola lagi dari gawangnya. Kali ini Lars Stindl yang sedang on fire yang menyengsarakan tim tamu.

Tidak ada kesempatan sedikit pun bagi Bayern untuk bangkit. Dua menit berselang, Fabian Johnson membuat gol ketiga timnya. Serangan balik kilat lagi-lagi menjadi momok ketika Julian Korb melepaskan umpan terobosan yang diselesaikan sang gelandang internasional Amerika Serikat. Bayern berantakan.

Gol balasan Franck Ribery di menit 81 tidak memberikan apa pun untuk Bayern. Pasukan Pep Guardiola dihabisi oleh kecepatan tuan rumah. Dan mimpi menjadi tim pertama di Bundesliga yang juara tanpa terkalahkan, pupus sudah.

The post Galdbach Kalahkan Bayer Munchen 3-1, hasil negatif Perdana appeared first on Berita Bola.

Demikian hasil ulasan Galdbach Kalahkan Bayer Munchen 3-1, hasil negatif Perdana, ikuti perkembangan berita olahraga terkini dan prediksi skor bola menarik lainnya di situs Getbola.net.
--
This message has been scanned for viruses and dangerous content by
E.F.A. Project, and is believed to be clean.